AN ANALYSIS ON THE TRANSLATION OF BILINGUAL CHILDREN’S STORY BOOK

Priska Meilasari

Abstract


Buku cerita anak-anak dua bahasa (Indonesia-Inggris) tidak begitu sulit ditemukan di pasaran saat ini. Buku cerita dua bahasa semacam ini diharapkan dapat menjadi jembatan bagi anak-anak untuk mengenal bahasa asing khususnya bahasa Inggris sejak dini. Namun, seringkali, penerjemahan buku cerita yang ditulis dalam bahasa Indonesia dan kemudian diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris mengalami pergeseran (shift). Dengan adanya pergeseran tersebut, pembaca buku cerita anak-anak tentu harus menyesuaikan diri dan mulai memahami adanya perbedaan sistem bahasa antara bahasa Indonesia dengan bahasa Inggris. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pergeseran apa saja yang terjadi dalam penerjemahan cerita anak-anak dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggris, pergeseran apa yang paling banyak terjadi dan perbedaan sistem bahasa apa yang paling menonjol. Pergeseran yang ditemukan pada cerita anak-anak dalam penelitian dikelompokkan berdasarkan teori pergeseran Catford (dalam Hatim & Munday, 2004). Temuan penelitian menunjukkan bahwa pergeseran yang paling banyak terjadi adalah pergeseran structural (structure shift).



Keywords


translation shift; category shift; bilingual; children book

Mitra Usaha pertanian dan peternakan

Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


LP3M Unika Widya Mandala Madiun

lp3m@widyamandala.ac.id